"Pusat Penelitian Kehidupan dan Kebudayaan MARUGOTO" dibuka dengan tujuan untuk memperkenalkan kehidupan nyata, kebiasaan dan cara berpikir orang Jepang maupun beragam bangsa lain di seluruh dunia. Berdasarkan topik "Marugoto Bahasa dan Budaya Jepang (Pemula 1 A2)" dari Japan Foundation, para peneliti yang selalu memiliki perasaan ingin tahu, menulis dan mengumpulkan artikel, kemudian mengirimkan informasi-informasi tersebut. Kami bekerja dengan riang gembira, kadang-kadang serius! Kami merasa senang apabila orang-orang di seluruh dunia yang belajar bahasa Jepang dapat menikmatinya!
*Gerakkan pointer pada foto peneliti atau karakter yang menarik perhatianmu!
Maido (Halo)! Saya K-kun
Saya Tiny Agent dari "NIHONGO eな". Saya membantu orang yang ingin menambahkan furigana/cara baca kanji!
Saya C-chan. Terima kasih atas kedatangannya!
こんにちは! Nama saya Diane Kichijitsu. Ayo bertemu di "Perhatian! Orang ini"
Almond
Datang dari Amerika ke Jepang 5 tahun lalu. Semua terjemahan Bahasa Inggris dia yang kerjakan.
ありがとう!
Dansan
Nomor satu di pusat penelitian dalam hal keramahannya! Meskipun dengan orang yang baru pertama kali bertemu, pembicaraan akan langsung terasa akrab.
Gomachan
Imajinasinya tidak terbatas! Dan minatnya pada "makanan" tidak ada habisnya...
Gucchan
Pemimpin pusat penelitian yang selalu ceria. Kalau mulai makan camilan , tidak bisa berhenti...
Madeleine
Selalu berkepala dingin dalam segala situasi. Keahliannya dalam membuat kue, seperti ahli kue profesional!
Noerin
Juru kamera pusat penelitian! Di akhir pekan, dia selalu membawa kamera dan anjing kesayangannya jalan-jalan♪
Imootochan
Yang paling muda di antara peneliti wanita. Tapi, sepertinya dia orang yang paling tegas?!
Master
Orang yang dapat diandalkan saat ada masalah. Saat ini, dia sedang tergila-gila berlatih akordeon!