Di rumah saya ada bermacam-macam barang elektronik,
dasar memilih pun bermacam-macam.

Ketika membeli ketel listrik, saya memilih berdasarkan "desain"
Ketel ini saya beli karena saya suka dengan desainnya.
Keluarga saya sering minum teh, sehingga dalam satu hari sering merebus air. Bila merebus dengan ketel memerlukan waktu lama, selain itu teko yang bisa menyimpan panas memerlukan biaya listrik, sehingga saya membeli ketel listrik buatan Prancis ini beberapa tahun yang lalu. Praktis sekali karena dalam waktu kira-kira 1 menit, dapat merebus air sebanyak yang diperlukan.
Ini adalah yang ke 2 di rumah saya. Saya suka desain merek ini karena sederhana, jadi saya akan terus-menerus memakai merek ini.

Ketika membeli komputer, saya memilih berdasarkan "rasa aman"
Desktop komputer di rumah kami selalu pakai merek Jepang yang sama. Kami memakainya selama lebih dari 10 tahun ini, jadi merasa aman. Yang sekarang ini kayanya yang ke 5…
Mengapa memilih merek ini, karena perusahaan ayah mempunyai hubungan kerja dengan produsen ini. Ketika bermasalah, segera mendapatkan pelayanan. Kemudian, ketika membeli komputer baru pun, karena dari merek yang sama, jadi cara pemakaiannya mirip sehingga aman.
Saya dari pertama kali membeli komputer, selalu dari merek yang sama.Almond

Ketika membeli pemanggang roti (oven toaster), saya memilih berdasarkan "Keistimewaannya"
Pemanggang ini saya beli ketika ulang tahun ayah. Keistimewaannya adalah bisa memanggang mochi yang enak rasanya! Ayah saya sangat menyukai mochi, sehingga saya mencari yang bisa memanggang mochi yang enak rasanya, jadi saya pilih merek Jepang.
Kalau memakai pemanggang ini, mochi nya terpanggang dengan baik, roti pun dapat terpanggang sesuai kesukaan keluarga saya. Keluarga saya suka roti yang keras di sekelilingnya dan lembut di tengahnya. Kemudian, saya suka karena pintunya bisa dilepas, sehingga mudah dibersihkan.
Saya rasa, barang buatan Jepang sering memikirkan si pemakai sehingga mengatur hal terdetil.
Ada juga yang fiturnya terlalu banyak sehingga tidak bisa menguasai semuanya ya...apa hanya saya?

Ketika membeli audio player (alat pemutar musik), saya memilih berdasarkan "fungsinya"
Saya senang mendengarkan musik, tetapi juga sangat suka mendengarkan radio. Karena itu, saya mencari alat pemutar musik portabel yang mempunyai fungsi untuk mendengarkan radio dengan kapasitas yang besar. Kemudian, saya menemukan player buatan Korea ini. Ada juga buatan Jepang yang dapat digunakan untuk mendengarkan radio, tetapi yang ini bisa juga dipakai untuk merekam!
Tetapi, akhir-akhir ini, kita bisa mendengarkan radio dengan telepon pintar (smart phone), sehingga saya tidak terlalu sering mempergunakannya.
Buatan Jepang tidak bisa dipakai untuk merekam ya! Baru tahu.
Madeleine
Saya dengar di luar negeri juga ada barang elektronik bermerek Jepang yang dipercaya berkualitas tinggi. Tetapi, belakangan ini buatan luar negeri semakin terkenal. Barang elektronik di rumah saya, hampir semuanya bermerek Jepang, tetapi saya membelinya bukan karena "merek Jepang". Selain itu, ada juga merek luar negeri. Saya telah memikirkan dasar memilih.